Kucintai Kau Pejuang Emansipasi Penerang Negeri, KMJS Unnes Gelar Aksi Damai di Bundaran Unnes

loading...


RADARKAMPUS.COM - Semarang- Keluarga Mahasiswa Jepara Semarang Universitas Negeri Semarang (Unnes), Kamis (21/4) menggelar Aksi Damai memperingati hari Kartini yang bertajuk “Emansipasi Penerang Negeri”. Kegiatan ini bertujuan untuk mengingat kembali peran kartini bagi kaum perempuan Indonesia. Aksi tersebut tidak hanya diikuti oleh semua pengurus KMJS tapi juga Bhinneka Konservasi dan Keluaraga Mahasiswa Jepara Semarang Raya.

Lukman yang sering di panggil Obhe, selaku panitia kegiatan tersebut mengatakan bahwa "Dengan cara sederhana ini sebagai refleksi diri bagi kita terutama bagi kaum perempuan. Kartini merupakan kaum pejuang feminis yang dulu dicurigai, karena dia dianggap kooptasi ide-ide kolonial, tapi perlu diingat Kartini salah satu pejuang yang menginspirasi perjuangan bangsa dalam memperoleh kemerdekaan tanah air,” kata Ketua Keluarga Mahasiswa Jepara Semarang Unnes tersebut.

Dalam Aksi bertajuk “Emansipasi Penerang Negeri” KMJS Unnes ini disi dengan berbagai kegiatan yang sangat menggugah semangat dalam perjuangan, diantaranya musikalisasi puisi dan orasi dengan turut dimeriahkan oleh ketua KMJS Unnes 2015 Failasofa Sidqi Novian dan Presiden BEM KM Unnes 2015 Muhammad Mugnil  Labib “Sangat penting bagi mahasiswa asal daerah Jepara Kartini merupakan pejuang yang lahir di Kota Jepara atas emansipasinya perempuan sekarang telah merdeka tidak seperti yang dulu seperti kontruksi jawa macak, masak dan manak” jelasnya.

Kegiatan yang diselenggarakan di Bundaran Simpang 7 Unnes juga di isi temu ramah tamah dan keakraban bersama keluarga Mahasasiwa Jepara Semarang Raya serta Bhinneka Konservasi. [Ahmad Wildan]
BACA JUGA
loading...
Labels: Kampus, Terkini

Thanks for reading Kucintai Kau Pejuang Emansipasi Penerang Negeri, KMJS Unnes Gelar Aksi Damai di Bundaran Unnes. Please share...!

0 Comment for "Kucintai Kau Pejuang Emansipasi Penerang Negeri, KMJS Unnes Gelar Aksi Damai di Bundaran Unnes"

Back To Top