Dosen ITS ini, Peneliti Wanita Terbaik Dunia

loading...

RADARKAMPUS.COM I Halo sahabat mahasiswa di seluruh Indonesia yang saling mengasihi. Taukah kalian dengan sosok dosen ini? Ya, beliau adalah Sri Fatmawati, dosen Institut Sepuluh Nopember (ITS), berhasil membuktikan bahwa dirinya pantas menjadi kebanggaan warga masyarakat Surabaya dan merah putih tercinta.

Pengajar jurusan Kimia FMIPA yang pernah meraih penghargaan People of The Year dari KORAN SINDO ini kembali mempersembahkan prestasi tingkat internasional. Perempuan berjilbab itu dinobatkan sebagai salah satu pemenang dari lima peneliti wanita terbaik yang meraih penghargaan The 2016 Elsevier Foundation Awards for Early Career Women Scientists in the Developing World di Washington DC, Amerika Serikat.

Penghargaan ini akan diserahkan dalam acara the Gender & Minorities Networking Breakfast at the American Association for the Advancement of Science (AAAS) Annual Meeting di Washington DC, Amerika Serikat.

Selain Sri Fatmawati, empat peneliti lain yang juga menjadi pemenang penghargaan bergengsi ini adalah Sushila Maharjan PhD dari Nepal, Magaly Blas PhD dari Peru, Etheldrera Nakimuli-Mpungu PhD dari Uganda dan Ghanya Naji Mohammed Al-Naqeb PhD dari Yaman. Para penerima penghargaan ini diseleksi melalui sebuah rapat panel para ilmuwan terkemuka di dunia.

Yang mengagumkan, ini merupakan penghargaan internasional kesekian kali yang berhasil diraih perempuan berdarah Madura ini. Sebelumnya, Fatma juga pernah meraih beberapa penghargaan di antaranya International Fellowship L’Oreal for Women in Science 2013 di Perancis dan Early Chemist Award 2015 di Honolulu, AS.


Sekali lagi selamat, teruslah menginspirasi kita semua ibu Dosen dan mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional.
BACA JUGA
loading...
Labels: Inspirasi

Thanks for reading Dosen ITS ini, Peneliti Wanita Terbaik Dunia. Please share...!

0 Comment for "Dosen ITS ini, Peneliti Wanita Terbaik Dunia"

Back To Top