Inilah Daftar Pertanyaan Ketika Lebaran yang Menurut Mahasiswa Tingkat Akhir Horor Banget

loading...


RADARKAMPUS.COM, Semarang Inilah Daftar Pertanyaan Ketika Lebaran yang Menurut Mahasiswa Tingkat Akhir Horor Banget, Dalam perayaan Hari Raya Idul Fitri pastilah identik dengan silahhturahmi dengan keluarga dan sanak saudara disekitarnya. Meskipun, secara umum momentum tersebut amatlah membahagiakan. Namun, terkadang adapula momen yang tidak mengenakan bagi sebagian orang terutama mahasiswa tingkat akhir. Karena tidak jarang sanak saudara menanyakan berbagai hal yang cukup mengganggu di telinga ini, seperti bagaimana perkembangan skripsi, hingga pertanyaan kapan menikah.

Ya, meskipun pertanyaan-pertanyaan ini terlihat biasa saja, namun justru dianggap sangat menyakitkan dihati dan membuat bingung untuk menjawab pertanyaan tersebut.
Jika dilihat lebih

Nah, berikut ini beberapa pertanyaan yang dianggap sangat horor bagi mahasiswa tingkat akhir ketika lebaran tiba. Yuk disimak.

1. Bagaimana Skripsinya?
Momentum libur lebaran sebenarnya diharapkan oleh mahasiswa tingkat akhir untuk melupakan sejenak tentang skripsi. Namun, apalah dikata disaat lebaran ada saja yang menanyakannya. Pertanyaan yang satu ini merupakan pertanyaan yang amat sensitif di telinga mahasiswa tingkat akhir. Ya siaga saja, dan siapkan jawaban “doakan masih otewe sidang” sambil diiringi senyum termanismu.

2. Kapan lulus?
Pertanyaan selanjutnya yang diamat dianggap mengerikan oleh mahasiswa tingkat akhir ketika silahturahmi ke sanak saudara adalah “kapan lulus?”. Meskipun banyak orang yang tidak tahu alasan Anda mengapa belum juga lulus dalam kuliah, tetaplah bersiaga dengan menyiapkan berbagai jawaban diantaranya adalah “InsyaAllah dalam waktu dekat, doakan saja,” jangan lupa kasih grid emoticon ya.

2. Kapan mau nikah?
Pertanyaan horor selanjutnya yang kerapkali dipertanyakan oleh sanak saudara ketika berkunjung dan silahturahmi adalah kapan mau nikah?. Jika pertanyaan ini datang bersiap siagalah dengan jawaban “Aku kan masih kecil, belum layak untuk menikah”, sambil berikan senyum termanis dan ekspresi terlucumu.

4. Kapan Kerja? Mau Kerja Dimana?

Rentetan pertanyaan horor selanjutnya ialah “Kapan Kerja? Mau Kerja Dimana?” ini merupakan hal yang banyak membuat sebagian mahasiswa semester akhir kalang kabut dan baper untuk memikirkan masa depannya. Terlebih bagi Anda yang masih berjuang dalam mencapai kemerdekaan skripsi. Nah, langkah jitu ketika mendapatkan pertanyaan ini adalah lebih baik segera menghindar dan pura-pura kebelet pipis, daripada terus menerus ditanya soal yang satu ini.
BACA JUGA
loading...
Labels: Tips

Thanks for reading Inilah Daftar Pertanyaan Ketika Lebaran yang Menurut Mahasiswa Tingkat Akhir Horor Banget. Please share...!

0 Comment for "Inilah Daftar Pertanyaan Ketika Lebaran yang Menurut Mahasiswa Tingkat Akhir Horor Banget"

Back To Top