Profil USU, Universitas Sumatera Utara

loading...
RADARKAMPUS.COM, SemarangProfil USU, Universitas Sumatera Utara, Universitas Sumatera Utara atau yang biasa disingkat dengan USU merupakan salah satu universitas terbaik di Indonesia yang terletak di Kota Medan, Indonesia.



USU yang berlokasi utama di Jl. Dr. T. Mansur No. 9, Padang Bulan, Medan, Sumatera Utara, Indonesia ini mengusung vis “Menjadi Perguruan Tinggi Yang Memiliki Keunggulan Akademik Sebagai Barometer Kemajuan Ilmu Pengetahuan Yang Mampu Bersaing Dalam Tataran Dunia Global.”

Saat ini USU memiliki 14 fakultas/sekolah yaitu Kedokteran, Hukum, Pertanian, Teknik, Kedokteran Gigi, Ekonomi, Sastra, Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Ilmu-ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Kesehatan Masyarakat, Farmasi, Psikologi, Keperawatan dan Pascasarjana. Jumlah program studi yang ditawarkan sebanyak 135, terdiri dari 19 tingkat doktoral, 32 magister, 18 spesialis, 5 profesi, 46 sarjana, dan 15 diploma.

USU juga merupakan salah satu Universitas terbaik di Indonesia dan Asia dibuktikan dengan Peringkat 6 Terbaik Perguruan Tinggi Indonesia (Januari 2011) versi 4International College and Universities, 100 Besar World Institutional Repositories (Januari 2011) – Webometrics, dan Peringkat 1.056 World Universities (Januari 2011) – Webometrics. Dan saat ini USU memiliki akreditasi B berdasarkan 083/SK/BAN-PT/Ak-IV/PT/II/2013.

Fasilitas yang disediakan USU diantaranya adaah rumah sakit, pusat sistem informasi, perpustakaan, pusat bahasa, kantor urusan internasional, asrama, balai pertemuan, olahraga, wisma, layanan bus, USU Press, dll.


Untuk informasi lebih detail dapat menghubungi pusat layanan informasi USU di Jalan dr. T. Mansur No. 9 Kampus USU Medan 20155 Sumatera Utara, atau via laman resmi dari USU di http://usu.ac.id/
BACA JUGA
loading...
Labels: Kampus

Thanks for reading Profil USU, Universitas Sumatera Utara. Please share...!

0 Comment for "Profil USU, Universitas Sumatera Utara"

Back To Top