Profil Universitas Pertamina

loading...
RADARKAMPUS.COM, JakartaProfil Universitas Pertamina, Universitas Pertamina merupakan salah satu universitas yang dikelola oleh Yayasan Pertamina atau Pertamina Foundation. Universitas Pertamina ini di resmikan pada 11 Februari 2016 oleh Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidkan Tinggi dan Direktur Utama PT. Pertamina (Persero) yang didukung oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral.



Universitas Pertamina memiliki 6 fakultas dengan 15 program studi strata 1, yakni:
  1. Fakultas Teknologi Eksplorasi dan Produksi, dengan program studi : Teknik Geologi, Teknik Geofisika, dan Teknik Perminyakan
  2. Fakultas Teknologi Industri, dengan program studi : Teknik Elektro, Teknik Mesin, Teknik Kimia, dan Teknik Logistik
  3. Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dengan program studi : Manajemen dan Ilmu Ekonomi
  4. Fakultas Perencanaan Infrastruktur, dengan program studi : Teknik Sipil dan Teknik Lingkungan
  5. Fakultas Sains dan Ilmu Komputer, dengan program studi : Kimia dan Ilmu Komputer
  6. Fakultas Komunikasi dan Diplomasi, dengan program studi : Hubungan Internasional dan Ilmu Komunikasi

Fasilitas Universitas Pertamina diantaranya adalah perpustakaan, lapangan sepakbola, lapangan indoor, kolam renang, laboratorium kimia, laboratorium bahasa, serta auditorium.

Universitas Pertamina merupakan salah satu universitas yang masuk dalam Peringkat Terbaik Dunia (Top World University). Selain itu, Universitas Pertamina mendukung program perkuliahan dengan tenaga pengajar dosen-dosen lulusan Master dan Doktor terbaik dari dalam dan luar negeri, dengan 225 tenaga penunjang (dosen tidak tetap, teknisi, laboran, pustakawan, dan tenaga kependidikan), dengan jumlah yang akan terus meningkat.


Pusat informasi Universitas Pertamina dapat didapatkan di Komplek Universitas Pertamina, Jalan Teuku Nyak Arief, Simprug, Jakarta 12220, telepon universitas pertamina +6221 29044308, fax universitas pertamina +6221 29044316, atau via laman resminya di https://universitaspertamina.ac.id
BACA JUGA
loading...
Labels: Kampus

Thanks for reading Profil Universitas Pertamina. Please share...!

0 Comment for "Profil Universitas Pertamina"

Back To Top