5 Hal Sederhana "Belajar Menjadi Mahasiswa Ideal"

loading...
RADARKAMPUS.COM I Ya, mahasiswa merupakan aset penerus perjuangan bangsa, aset pembangunan berkelanjutan, dan aset pemimpin masa depan bangsa. Selanjutnya, tidak salah jika banyak orang berpandangan bawasannya mahasiswa merupakan generasi penerus bangsa dengan dengan segala kemampuan intelektualnya. Oleh sebab itu, sebuah kewajiban untuk menjadi mahasiswa yang berguna dan bermanfaat bagi sesama. Guna menjadi insan yang bermanfaat bagi sesama dan lingkungan, bangsa dan negara setidaknya 5 hal sederhana ini akan menuntun kita untuk menjadi mahasiswa yang ideal.

1. Teruslah membaca dan bersemangat. 
sumber diakses melalui www.news.okezone.com
Menjadi mahasiswa ideal adalah mahasiswa yang ikut andil untuk melakukan gerakan perubahan secara signifikan dan memiliki semangat juang tinggi. Dan itu tak semudah membalikan telapak tangan. Semua itu dicapai hanya dengan kematangan berpikir dalam berjuang. Hal ini hanya bisa diperoleh melalui membaca dan pasokan daya juang yang tinggi dari mahasiswa hanya bisa diperoleh melalui kekuatan idealisme. Kemudian yakinlah, jika sepanjang hidup kita harus terus belajar.

2. Teruslah bermanfaat bagi sesama. 
sumber diakses melalui kuik.uny.ac.id
Nikmatnya hidup adalah manusia yang bermanfaat bagi orang lain. Begitu juga seharusnya seorang mahasiswa ideal harus bermanfaat bagi orang lain dan sekitarnya. Tak perlu “muluk-muluk” ingin merubah bangsa dan dunia, mulailah merubah diri sendiri, lingkungan, dan masyarakat sekitar kita. Ketika mahasiswa sudah bisa memberikan manfaat untuk orang lain disekitarnya, berarti ia telah memenuhi salah satu indikator kesuksesan dalam pendidikannya dan begitulah seharusnya seorang mahasiswa.

3. Teruslah belajar, berinovasi, dan kembangkan kreativitas dalam sebuah karya. 
sumber diakses melalui www.republika.co.id
Ketika mahasiswa telah menyandang predikat “mahasiswa” sebagai jabatan, sudah sepantasnya mahasiswa senantiasa mengupgrade diri untuk menghasilkan karya-karya besar untuk diimplementasikan dalam masyarakat. Langkah utama meningkatkan kualitas diri adalah dengan mengembangkan ketrampilan yang diperlukan baik berupa hardskill dan softskill.

4. Teruslah belajar manajemen diri, manajemen waktu, dan manajemen perubahan. 
sumber diakses melalui www.berkuliah.com
Bisa membagi waktu, sebagai seorang mahasiswa harus bisa memanfaatkan waktu luang dengan baik, seperti untuk kuliah, organisasi, hobi, refreshing, dan pacaran. Selain itu, mahasiswa sudah ditakdirkan dalam setiap perubahan yang ada, jadilah pribadi yang selalu mampu menempatkan skala prioritas dalam setiap perubahan kehidupan.


5. Teruslah belajar dan aktif dalam organisasi.
sumber diakses melalui www.kompasiana.com
Dengan mengikuti organisasi yang ada di kampus atau di luar kampus kita bisa mendapatkan kegitan yang sangat positif, contohnya banyaknya relasi,  meningkatkan kualitas diri dalam bersosialisasi dengan sesama, dan mengukir legenda pengalaman kehidupan kampus. Dengan berorganisasi Mahasiswa juga harus menyiapakan diri bagaimana nantinya siap untuk terjun dalam kehidupan sosial yang sesungguhnya. Dimana akan sangat beragam lapisan masyarakat yang sangat dinamis. Oleh karena itu, dibutuhkan juga pengalaman organisasi yang bisa memberikan sebuah pelajaran.
BACA JUGA
loading...
Labels: Tips

Thanks for reading 5 Hal Sederhana "Belajar Menjadi Mahasiswa Ideal". Please share...!

0 Comment for "5 Hal Sederhana "Belajar Menjadi Mahasiswa Ideal""

Back To Top